Kiat Memilih Asuransi Kendaraan Bermotor, Mobil dan Motor Terbaik - Dahulu bagi saya asuransi itu ya hanya untuk kesehatan, soalnya memang di daerah saya yang gencar ditawarkan produk asuransi adalah mereka yang menderita suatu penyakit. Tapi ternyata asuransi banyak jenisnya ya? Bahkan asuransi kendaraan bermotor roda dua dan roda empat.
Pengertian gampangnya begini, asuransi kendaraan bermotor mobil dan motor adalah asuransi yang akan memberikan ganti rugi terhadap kendaraan bermotor kita yang kena masalah. Syaratnya kendaraan yang kita gunakan ini sudah diasuransikan, karena yang terjadi di masyarakat satu rumah tidak hanya memiliki satu motor, biasanya lebih dari satu.
Kendaraan bermotor seperti apa yang bermasalah? Biasanya ketika terjadi kecelakaan, kehilangan, terjadi bencana, tabrakan, dan lain sebagainya. Yang intinya ketika mobil atau motor bermasalah kita nggak perlu pusing mikir biaya, karena sudah diurus oleh perusahaan asuransi.
Sebelum saya berencana memiliki asuransi kendaraan bermotor, saya bahkan menyamakan asuransi dengan kredit. Tetapi ternyata berbeda. Kalau kredit kita udah terima barang terus mencicilnya, kalau asuransi kita bayar premi tiap bulan dan premi bisa keluar ketika kita memiliki masalah. Semacam kita menyimpan uang, dan dipergunakan dalam keadaan darurat. Hanya saja asuransi bukan investasi lho ya, yang bisa dipergunakan semau kita.
Jika disimpulkan, asuransi merupakan cara untuk menangulangi risiko, yang terjadi dalam kehidupan kita. Kejadian atau musibah kan nggak pernah terduga datangnya? Bisa masa sekarang, bisa juga mendatang, iya nggak? Nah kita sudah punya keamanan yang disebut dengan asuransi tadi.
Kiat Memilih Asuransi Kendaraan Bermotor
Ini terjadi dalam kehidupan saya, ketika teman kakak datang ke rumah untuk menawarkan asuransi, kita diberikan buku yang luar biasa tebal. Pokoknya bikin kita malas duluan deh, nggak mau baca. Padahal memahami perjanjian asuransi itu yang paling penting, kebanyakan terjadi berbekal ilustrasi dari agen asuransi, masyarakat bilang iya-iya aja dan informasi yang masuk ini kurang maksimal sebenarnya. Yang akhirnya mereka menolak untuk memiliki polis asuransi.
Dari data OJK menunjukan tingkat penetrasi asuransi di tanah air tercinta, di tahun 2021 baru mencapai 3,18%. Jumlah ini dibagi dari penetrasi asuransi sosial 1.45%, asuransi jiwa 1,19%, asuransi umum 0,4%, sisanya asuransi wajib.
Mengapa begitu rendah kesadaran asuransi di masyarakat? Jawabannya banyak, ada yang belum sadar betapa pentingnya asuransi, ada yang takut merasa rugi, ada yang malas berurusan dengan prosedur yang rumit, ada yang melihat berita tidak baik mengenai asuransi yang terjadi di Indonesia.
Oleh karena itu penting sekali dalam mencermati berbagai tawaran produk asuransi yang ditawarkan di masyarakat. Apalagi baru saja mendaftar, tentulah belum paham manfaatnya yang begitu besar. Jadi izinkan saya sharing kiat memilih asuransi, yang berfokus kepada asuransi kendaraan bermotor, baik itu mobil ataupun motor.
1. tentukan skala prioritas
Ada baiknya sebelum memilih produk asuransi yang akan dibeli, lakukan profiling terhadap diri yang tujuannya melakukan pemetaan apa yang tepat. Misalnya, dalam sebuah keluarga kita berada diposisi apa, siapa saja anggota yang nantinya akan menjadi tanggungan, sejarah kesehatan, dan lain sebagainya. Dari sini kita bisa tahu jenis asuransi apa yang dibutuh, tentukan risiko, karena kebuthan hidup ini terus berkembang dan perubahan nasib seseorang bisa berubah.
Karena sering di jalan, menjadi penting memilih asuransi yang tepat. Saya memilih auransi kendaraan bermotor.
2. memahami produk yang dibeli
Asuransi yang dipilih sudah sesuai nih dengan kebutuhan kita sebagai calon nasabah, kiat selanjutnya adalah memahami betul produk yang dibeli. Contohnya saya yang memilih asuransi kendaraan bermotor, objek apa saja yang bisa diasuransikan? Penting untuk tahu, selain motor dan mobil apalagi? Teruk, minibus, pick-up dan lain sebagainya.
Risiko apa saja yang bisa dijamin oleh asuransi dan risiko apa yang tidak dapat dijamin oleh asuransi. Karena ada 2 jenis penanggungan yang bisa diasuransi dari kendaraan, total lost only (TLO) atau comprehensiv (semua risiko). Cari tahu dengan detail plus minusnya, apalagi kalau daerahmu termasuk yang rawan banjir.
3. memilih perusahaan yang terbaik
Perhatikan perusahaan asuransi tersebut dari dua segi, stabilitasnya akan keuangan dan branding dari perusahaan. Cek laporan keuangan perusahaan asuransi tersebutd di website resminya, biasanya tertera dalam menu. Mengapa menjadi penting? Karena bisa dipastikan apakah sehat atau tidak perusahaan ini, dilihat dari aset, premi, riskbased capital minimal, tingkat klaim, laba, dan sebagainya.
Jika perusahaan ini sudah memiliki brand atau menyandang nama besar, tentu saja akan sangat hati-hati dalam memberikan pelayanan kepada nasabah. Mengapa? Agar nasabah tidak kekecewaan. Brand juga bisa jadi salah satu jaminan, calon nasabah dalam memilih perusahaan asuransi.
4. hati-hati dengan tenaga penjual asuransi
Meski jaman sekarang sudah serba canggih, bisa melakukan pembukaan asuransi dengan cara online. Tapi masih banyak di masyarakat yang didatangi oleh tenaga penjual lho. Ada yang namanya kanal distribusi asuransi, baik itu keagenan, bancassurance, dan telemarketing. Pilih yang berlisensi.
5. memerhatikan isi kontrak kerjasama
Produk asuransi merupakan jasa pertanggungan yang ditawarkan perusahaan asuransi kepada nasabah. Mereka menyatakan kesiapan untuk mengambil alih risiko kerugian, yang akan dialami pihak yang ditanggung. Bisa berupa tabrakan, kerusakan, terganggunya kesehatan, bencana, dan lain sebagainya tergantung asuransi yang dipilih. Entah kapan terjadinya.
Akan ada dasar hukum keterikatan dari keduanya, antara perusahaan dan nasabah (ter-tanggung) dengan disepakatinya perjanjian asuransi, dibuktikan dengan adanya polis asuransi.
Nah polis asuransi ini bukti perjanjian (dasar hukum), bahwa perusahaan asuransi akan melaksakan seluruh kewajiban dalam mengganti kerugian yang dialami tertanggungnya. Maka cermati seluruh isi perjanjian agar tidak menyesal nantinya, pun prosedur klaimnya.
6. kemampuan membayar premi
Premi merupakan biaya yang wajib dibayarkan oleh kita sebagai nasabah yang ingin menikmati asuransi. Maka belilah produk yang dibutuhkan dan premi yang mampu dibayarkan. Jangan salah kaprah dalam memilih biaya perbulannya, alhasil besar pasak daripada tiang.
Antara uang yang dibayarkan untuk asuransi, tidak menganggu keuangan yang lain seperti untuk dana pendidikan, liburan, bulanan, dan lain sebagainya.
Mengenal Asuransi Kendaraan bermotor MPM-Insurance
Bagaimana? Sampai di sini, mudah-mudahan makin terbuka lebar ya pemahaman mengenai asuransi yang kadang memang sedikit memusingkan. Apalagi soal istilah-istilahnya yang harus kita pahami, insyaAllah bisa nambah pengetahuan pokoknya.
Oke, setelah tahu proteksi mana yang kita butuhkan, saatnya mencari informasi ke mana harus membeli asuransi? Saya merekomendasikan MPM Insurance untuk anda, mengapa? Karena lengkap pilihan asuransinya. Baik untuk asuransi bisnis maupun personal.
Visi MPM Insurance adalah menjadi penyedia jasa asuransi umum terkemuka yang dikenal dan sebagai perusahaan asuransi yang terpercaya & dapat diandalkan oleh segenap pemangku kepentingan.
Misi MPM Insurance menyediakan produk asuransi umum berkualitas perima dengan pelayanan terbaik dan berorientasi kepada kebutuhan dan kepuasan pelanggan.
Tak kenal maka tak sayang, komisaris MPM Insurance dipegang oleh Andi Esfandiari sebagai Presiden Komisaris, Rusdianto sebagai Komisaris Independen, dan Drs. Syafwanul Khoiri sebagai Komisaris Independen.
Untuk Direksi ada Alexander H. Setokusumo yang lebih dari 25 tahun berkecimpung diindustri asuransi umum Indonesia, sebagai President Director. ahjudi Soediyanti sebgai Finace Director, Stephanus Soelistio sebagai Technical Direcotr, dan Christian Brahma Putra sebagai Marketing Director.
MPM Insurance juga mengantongi banyak award yang tidak bisa dianggap sebelah mata, beberapa di antaranya adalah :
- Best Insurance Award 2020 dari Warta Ekonomi dengan Aset 1-2T, kategori Asuransi Umum
- Best General Insurance 2020 dari Media Asuransi dengan Ekuitas Rp300 Miliar-Rp500 Miliar
- Asuransi Terbaik 2020 dari Majalah Investor dengan Kategori Asuransi Umum Aset di atas Rp1 Triliun-Rp5 Triliun dan masih banyak lagi.
Bisa kita lihat pada website resmi MPM Insurance. Demikian juga dengan partner yang bekerjasama dengan MPM Insurance sudah tidak bisa dihitung dengan jari. Intip saja pada gambar.
Mengapa Harus Memilih MPM Insurance?
MPM Insurance memiliki banyak produk yang bisa dipilih, baik itu untuk bisnis ataupun digunakan untuk personal. Yuk baca, apa saja yang bisa calon nasabah pilih.
Perlindungan terbaik untuk bisnis dari MPM Insurance :
- Asuransi kendaraan bermotor
- asuransi properti harta benda
- asuransi rekayasa
- asuransi keuangan
- asuransi pengangkutan
- asuranni penjaminan surety
- asuransi rangka kapal
- asuransi tanggung gugat
Perlindungan terbaik untuk bisnis dari MPM Insurance :
- Asuransi kendaraan bermotor
- asuransi properti
- asuransi perjalanan wisata
- asuransi kecelakaan diri
Lengkap ya? Untuk kebutuhan diri dan bisnis bisa dipilih sesuai kemampuan, selain pilihan produknya yang banyak apalagi sih kelebihan dari MPM Insurance? Ini Dia:
Klaim onlinenya mudah
Di MPM Insurance memiliki klaim online yang gampang, jadi kita bisa memilih fitur pelaporan online yang mendukung proses pelaporan tanpa perlu datang ke kantor cabang&perwakilannya.
Seperti step 1, kita bisa submit dan siapkan dokumen kebutuhan klaim. Step 2, melengkapi laporan, dan step 3 menunggu survey dilakukan.
Unggah dokumen untuk keperluan asuransi jika bisa dilengkapi, pada pelaporan online.
Survey dan cek proses pelaporan klaim tertera
Jadi setelah melengkapi dan melaporkan data klaim, dalam waktu 1x24 jam tim MPM Insurance akan menghubungi untuk penjadwalan survey. Proses klamin juga bisa dilihat dengen melengkapi formulir cek status.
Laporan Finasialnya lengkap
Seperti yang sudah saya sampaikan di atas, bahwa perusahaan asuransi yang sehat atau tidak bisa dilihat dari stabilitas keuangan perusahaan. Biasanya pada website resminya ditampilkan dengan transparan, dari investasi, aset, premi bruto, laba bersil, dan juga hasil underwriting.
Dalam website resmi MPM Insurance, tertera dengan transparan laporan finansial dokumennya yang bahkan bisa kita unduh lho! Tidak hanya itu, ada sustainability reportnya juga disertakan, di mana laporan berkelanjutan menjadi penting ketika kita sudah memilih perusahaan asuransi.
Laporan finansial yang lengkap dan transaparan, akan membuat proses klaim kita menjadi lancar.
Ada 17 kantor cabang dan perwakilan yang bisa disinggahi
Biasanya yang malas melakukan pelaporan klaim dengan online, lebih memilih datang ke kantor cabang dan perwakilan langsung. Nah, MPM Insurance memiliki 17 kantor cabang di kota-kota besar berikut ini: Malang, Purwokerto, Solo, Palembang, Pekanbaru, Pontianak, Medan, Surabaya, Samarinda, Semarang, Jambi, Lampung, Makassar, Denpasar, Banjarmasin, Bogor, dan Bandung.
Untuk Asuransi Kendaraan Bermotor ada Fitur layanan dan Benefit Tambahan
- Nasabah bisa melakukan perbaikan di seluruh bengkel rekanan, karena MPM Insurance memiliki 300+ bengkel rekanan di seluruh Indonesia yang mana bisa digunakan sebagai perbaikan kendaraan pemegang polis
- Ada bantuan 24 jam darurat, seperti layanan derek, ban kempis, dan kecelakaan
- Contact senter 24 jam penuh, akan melayani proses bantuan klaim, informasi produk, layanan polis, dan bantuan darurat yang lain.
- Yang paling asik lagi kita bisa konsultasi lho, dengan gratis mengenai asuransi kendaraan bermotor yang ingin kita pilih baik mobil, motor, atau juga informasi yang lain.
Manfaat yang akan didapatkan setelah memiliki asuransi kendaraan bermotor di MPM Insurance
Dengan melihat jaminan yang diberikan, otomatis risiko-risiko yang terjadi dalam polis asuransi, akan menjadikan kita lebih lega karena tidak perlu lagi mengeluarkan biaya. Namun bukan berarti kita menginginkan terjadinya musibah lho ya, hanya kita merasa sudah mendapatkan perlindungan kendaraan yang tepat
Memliki manfaat jangka panjang, karena perusahaan asuransi akan menjaga harga kendaraan bermotor yang kita miliki, jika suatu saat nanti i ngin menjualnya
Objek yang diasuransikan memiliki banyak macamnya, tidak hanya kendaraan bermotor mobil atau motor, namun bisa juga dari kendaraan angkutan penumpang dan kendaraan angkutan barang.
Ada 2 pilihan pertanggunang asuransi kendaraan bermotor yang dimiliki MPM Insurance, yakni kerusakan total (TLO) dan comprehensif atau semua risiko. Perbedaan kedaunya adalah:
- TLO (Total Loss Only), merupakan jaminan kerugian yang diberikan sesuai dengan harga kendaraan yang dimiliki sebelum kerugian/kehilangan. TLO terbagi menjadi 2, total loss accident, dan total loss stolen
- Comprehensive (All Risk), merupakan jaminan kerugian/kerusakan sebagian dan keseluruhan yang diakibatkan risiko yang tercantum dalam polis asuransi yakni : kerugian/kerusakan sebagian penyok, tergores, part hilang, dan lain-lain dan kerugian/kerusakan total atas kendaraan bermotor yang tertera dalam polis.
Ditambah lagi MPM Insurance terdaftar dan diawasi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan), jadi nggak perlu ragu lagi ya teman-teman. Semoga informasi ini bisa jadi rekomendasi asuransi yang bermanfaat, dan ini kata mereka yang menggunakan MPM Insurance.
Kepoin Media Sosial MPM Insurence di sini
- Website : https://www.mpm-insurance.com
- Instagram :@mpminsurance
- Facebook : MPM Insurance
- Youtube : MPM Insurance
- X : @mpminsurance
- Email : info@mpm-insurance.com
- Nomor WhatsApp : +628111588676
- Call Center : 1500-676
- Alamat:
- AKR Tower Level 22, Jl.Panjang No.5 RT.11/RW.10, Kecamatan Kebon Jeruk Kota Jakarta Barat DKI Jakarta 1153
Sumber pendukung artikel
Instagram @mpminsurance
Website mpm-insurance.com
https://www.mpm-insurance.com/tentang-kami/partner-kami/
https://www.mpm-insurance.com/tentang-kami/partner-kami/
https://www.mpm-insurance.com/tentang-kami/dewan-komisaris/
https://www.mpm-insurance.com/tentang-kami/laporan-finansial/
Yang pertama dan utama memang bener banget tuh, menentukan skala prioritas. Wah ternyata MPM Insurance sudah hadir di Semarang. Semoga akan hadir juga di Kendal.
BalasHapusYang pertama dan utama memang bener banget tuh, menentukan skala prioritas. Wah ternyata MPM Insurance sudah hadir di Semarang. Semoga akan hadir juga di Kendal.
BalasHapusBanyak banget memang istilah mengenai asuransi ini, sampe-sampe ada yang luput dari jangkauan. Selain di Semarang yang sudah diadakan MPM Insurance nya bagus juga tuh buat program penyebarluasan sasaran di seluruh wilayah.
BalasHapusNah iya bener mbak, kebanyakan gak mau ribet pakai asuransi bermotor udah gitu banyak kejadian penipuan atau rugi gara2 asuransi. Padahal justru asuransi bermotor ini memudahkan kita ya jika sewaktu-waktu ada masalah. MPM Insurance bisa jadi rekomendasi nih untuk yg mau mengasuransikan kendaraannya.
BalasHapusHarus paham banget ya sama istilah asuransi ini jangan sampai pilih asuransi yang belum dimengerti, makasih sharingnya yah
BalasHapusHarus bener-bener paham seluk beluk perusahaan asuransi dan paham segala jenisnya ya. Soalnya kalo salah langkah bisa-bisa kita terjebak. Keren banget MPM insurance sudah ada di berbagai wilayah jadi aman
BalasHapusIstilh asuransi ini yg perlu banyak baca, kalau gak paham bisa iyain aja semua. Belum nyoba asuransi motor, tp klo mobil kyknya suami udh ada. Bisa jadi rekomendasi ini
BalasHapusMPM Insurance ini banyak sekali award-nya. Jenisnya juga beragam ya. Ternyata banyak hal2 yang harus diperhatikan ketika memilih asuransi. Sesuaikan premi dengan kemampuan juga penting agar tidak ada keterlambatan pembayarannya.
BalasHapusMPM Insurance banyak sekali award-nya, mantap! Jenisnya pun beragam. Ternyata banyak hal yang harus diperhatikan ketika memilih produk asuransi. Disesuaikan juga premi bulanan dengan kemampuan jangan sampai terlambat membayar.
BalasHapusPokoknya kalau udah urusan sama uang, harus jelas ya mbak.. termasuk udah ada izin OJK apa belum. Harus teliti sebelum ambil Asuransi yaa..
BalasHapusHarus jeli ya dalam memilih asuransi, gak cuma terdaftar OJK aja tapi alurnya juga harus pilih yang mudah dan aman ya. Bisa nih jadi rekomendasi asuransi kendaraan ke suami
BalasHapusKalau untukku, membeli asuransi kendaraan bermotor itu penting banget. Apalagi aku yang tinggal di Jakarta dan mobilitasnya lumayan tinggi, jadi sebagai cara untuk melindungi kendaraanku salah satunya memang membeli asuransi sesuai dengan kebutuhan.
BalasHapusMemilih produk asuransi memang harus jeli ya, paham istilah-istilah, dibaca baik-baik semua syarat dan ketentuannya
BalasHapusJadi ingat kalau asuransi motor anakku yang kuliah diluar kota sudah mau habis, baca artikel ini jadi nambah rekomendasi nyari asuransi dengan layanan yang berkualitas dan lengkap, apalagi selain kendaraan bermotor masih ada layanan asuransi lainnya. Ngak boleh salah pilih penyedia asuransi ya, bisa fatal akibatnya karena menyangkut perlindungan kendaraan.
BalasHapuspilih asuransi harus yg terpercaya agar mudah mengklaim nanti. MPM insurarance sudah dijamin OJK jadi pilihan yg tepat. proses daftarnya juga mudah n nggak ribet. ada cabang di Bogor juga nih, pas pisan!
BalasHapusIya, kebanyakan yang belum asuransi kendaraan memang mikirnya masih takut rugi ya. Soalnya kondisi yang mengharuskan pakai asuransi memang jarang banget. Tapi perlu untuk sebagai manajemen resiko. Memang gak setiap waktu dipakai, tapi sekali dipakai bisa sangat meringankan sih
BalasHapusApapun yang berkaitan dengan adanya transaksi kedua belah pihak seperti asuransi ini, memang harus saling crosscheck dan ngga menyesal di kemudian hari, sama hal nya ya asuransi yaa
BalasHapusSejak punya mobil sendiri saya mengasuransikan kendaraan. Ada banyak keuntungan memilikinya, meski memnag meti teliti memilih asuransinya. Seperti MPM Insurance yang memiliki klaim online yang gampang, tanpa perlu datang ke kantor cabang&perwakilannya, ini bisa jadi pilihan
BalasHapuskalo tau benefitnya sekomplet iniiii pasti rang orang bakal ambil asuransi kan.
BalasHapusuntuk "payung" karena ga tau resiko apa di masa depan
Enak nih kalau semua di asuransiin di MPM . Kalau ada apa apa tinggal klaim aja dan hati tidak empot empotan lagi mikirin biaya perbaikan
BalasHapusMerasakan manfaatnya banget kok insurance kendaraan itu.. waktu kena di trabak dari belakang gk keluar uang sama sekali..
BalasHapusBoleh juga nih klo MPM Insurance memiliki klaim online yang mudah
Terimakasih infonya dan edukaisnya. Aku belum pake asuransi buat motor nih Mba, mau jumlah kalo layak gini
BalasHapusLiterasi soal asuransi emang masih agak rendah di sini kyknya ya. Plus ada banyak kasus penipuan asuransi sehingga masyarakat lbh pilih utk keep dana darurat aja.
BalasHapusSoal kendaraan terus terang aku sih pro tetep ada asuransi ya, soalnya kalau ada apa2 di jalan raya kerusakan bisa ditanggung. ya asalkan pilih asuransinya yang bener :D
Asuransi zaman sekarang sangat menguntungkan sekali yaa.. jadi merasa terlindungi dengan ikut asuransi terutama asuransi kendaraan.
BalasHapusSaya baru tau nih tentang MPM insurance... Tapi melihat award dan partnernya, membuktika bahwa perusahaan ini terpercaya ya...
BalasHapusAsuransi kendaraan mahal di awal, terasa ringan kalau mobil lecet atau ga sengaja lecetin mobil orng, kesenggol dikit , terasa ringan cuma bayar 300 rb an aja
BalasHapusiya yah bisa juga dengan melihat laporan keuangan perusahaan asuransi tersebut untuk menilai kredibilitas. Selain itu mendapat referensi dari cerita keluarga atau kolega yang sudah pakai jasa asuransi itu, kemudahan klaim, harga, dan sebagainya bisa jadi pertimbangan dalam memilih asuransi.
BalasHapusMemiliki asuransi untuk kendaraan bermotor itu penting ya mbak
BalasHapusPilih asuransi nya juga nggak bisa sembarangan
Harus hati hati
Asuransi kendaraan tuh penting banget. Biasanya kalo masih kredit sih ada asuransinya. Kalo udah lunas tuh kadang males bayar asuransi wkwk. Tapi lumayan membantu kalo terjadi insiden.
BalasHapusPunya kendaraan itu wajib banget diasuransikan, karena manfaatnya sangat banyak. Tapi, memang harus lebih teliti saat beli asuransi. Pastikan beli di layanan atau jasa terpercaya.
BalasHapusPenting nih untuk mengenal perusahaan asuransi dan kredibilitasnya ya biar aman dan nyaman juga ke depannya.
BalasHapusBisa nih dijadikan pilihan buat mencoba asuransi kendaraan bermotor, terutama asuransi all risk yang menarik banget manfaatnya. Secara selama ini baru fokus sama asuransi kesehatan aja. Thank you Mak rekomendasinya ~
BalasHapusMilih asuransi itu memang harus jeli dan benar-benar kita pelajari ya klausulnya biar di kemudian hari tidak merasa dirugikan dengan klaim yang dibagikan
BalasHapusAsuransi semakin merambah lini kebutuhan. Klo dulu taunya cuma asuransi kesehatan dan pendidikan, sekarang utk property pun tersedia. Tinggal jeli dan teliti mau pilih yg mana y kk
BalasHapus