Tempat Wisata Hidden Gems di Indonesia Tahun 2022 Cocok Buat Healing

9 komentar


Tempat Wisata Hidden Gems di Indonesia Tahun 2022 Cocok Buat Healing - Mencari tempat wisata "Hidden Gems" di Indonesia untuk jalan-jalan tahun 2022 untuk berlibur?  Banyak tempat eksotis yang cocok untuk kamu kunjungi. Pemandangannya sangat cantik alami.


Tempat Wisata Hidden Gems Kota Semarang, Jawa Tengah Tempat Wisata Hidden Gems Kendal, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah
Tempat Wisata Hidden Gems di Indonesia Tahun 2022 Cocok Buat Healing


Berwisata di daerah perkotaan mungkin sudah membosankan. Nah, kamu perlu mencari destinasi lain yang belum banyak dieksplor. Selain yang sudah tersohor, banyak wisata alam yang pas sebagai tujuan berlibur.


“Hidden gems” recommended yang wajib kamu kunjungi


Perkembangan sektor wisata yang semakin pesat mendorong pengelola untuk berlomba mempercantik destinasinya sehingga menarik pengunjung. Meski demikian masih ada yang belum dikelola secara maksimal, padahal tidak kalah eloknya.

Kamu bisa menjadikannya referensi untuk berlibur bersama keluarga dan teman. Karena lokasinya yang masih alami, jangan selalu berharap ada fasilitas yang nyaman dan jalan beraspal menuju ke sana.

Perjuanganmu untuk sampai destinasi tersebut tidak akan sia-sia karena bisa menyaksikan pemandangan eksotis dan alami. Berikut tempat wisata "Hidden Gems" di Indonesia untuk jalan-jalan tahun 2022 yang wajib kamu kunjungi:


  1. Air terjun Jumog, Karanganyar Jawa Tengah 


Tempat Wisata Hidden Gems Kota Semarang, Jawa Tengah Tempat Wisata Hidden Gems Kendal, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah
potret by wisata oke


Kabupaten yang ada di timur Solo ini sebagian wilayahnya adalah kaki Gunung Lawu. Berbicara tentang Karanganyar, biasanya wisatawan langsung terbayang dinginnya lereng Lawu dan indahnya Grojogan Sewu.

Padahal selain air terjun tersebut masih ada satu lagi yang tidak kalah menarik, yaitu Jumog. Lokasinya berada di Kecamatan Karangpandan. Kawasan ini termasuk masih alami. Pengelolaannya dilakukan oleh pihak desa setempat. Meski dari luar tampak biasa, setelah sampai lokasi, keindahannya sangat menarik.


  1. Tretes Taman Tani, Boyolali Jawa Tengah

Mendengar namanya, jangan salah membayangkan lokasi yang ada di Jawa Timur ya. Tretes satu ini merupakan nama taman yang berada di kaki gunung Merapi. Kamu bakal mendapatkan suguhan pemandangan taman dengan bunga warna warni yang tertata dengan cantik.

Objek wisata ini terkenal dengan nama hits “Tretes Taman Tani” atau triple T. Untuk bisa menikmati koleksi bunga yang lengkap dan bermekaran sebaiknya datang pada awal musim hujan. Tersedia banyak gazebo untuk bersantai bersama keluarga.


  1. Hutan Kota Srengseng, Jakarta Barat

Siapa yang mengira jika di tengah Kota Jakarta ada hutan yang keren untuk berwisata? Tepatnya hutan Kota Srengseng. Pengunjung bisa menikmati sejuknya hawa di bawah koleksi sebanyak 4.500 tanaman. 

Kamu bisa berjalan mengitari hutan seluas 15 Ha. Banyak pedagang yang menjajakan cemilan, cocok untuk teman bersantai. Selain itu kamu bisa mengajak rombongan untuk memancing atau bermain bersama.


  1. Geopark Merangin

Berikutnya ada di Pulau Sumatera. Geopark Merangin merupakan “hidden gems” yang menyimpan berjuta keindahan. Kamu bisa berkeliling, melakukan arum jeram, dan menyaksikan air terjun yang sangat cantik. Bukan itu saja, terdapat fosil yang umurnya lebih tua dari pulau itu sendiri.

Satu lagi yang unik, terdapat 1 km zona diam. Kawasan ini merupakan tempat tinggal binatang liar seperti kera, monyet dan siamang. Wisatawan dilarang berbicara supaya tidak mengganggu habitat asli ini. 


  1. Sijukjuk Hill


hidden gem jogja hidden gems malang hidden gem cafe
Sijukjuk Hill



Masih dari Pulau Sumatera, Sijukjuk Hill sampai saat ini belum terlalu banyak dikunjungi wisatawan, padahal keindahannya sungguh menakjubkan. Sedangkan lokasinya berada di Kecamatan Sianjur Mula-Mula, Kabupaten Samosir.

Akses menuju lokasi ini cukup menantang. Ini yang menyebabkan tersembunyi dan belum banyak orang tahu. Sesampainya di sana kamu bakal mendapat sambutan berupa perbukitan yang sangat cantik. Kamu juga bisa menyaksikan keindahan danau Toba dengan hutan pinus yang mengelilinginya.

Banyak tempat wisata "Hidden Gems" di Indonesia untuk jalan-jalan tahun 2022 yang wajib kamu kunjungi. Meski harus menempuh perjalanan jauh atau melewati jalan terjal, namun setelah sampai, perjuangan tersebut akan terbayar dengan pemandangan yang sangat indah. 

Related Posts

9 komentar

  1. Wah terimakasih rekomendasinya, Nyi.. Dua yg disebut pertama masih di Jateng, sepertinya jdi pilihan niih.. Iih, gsk sabar ingin melihat langsung keindahannya..

    BalasHapus
  2. Info destinasi wisata yang sangat bermanfaat.
    Jadi tahu tempat-tempat menarik di Indonesia.

    BalasHapus
  3. Banyak destinasi wisata menarik yang belum banyak diketahui orang-orang ya, Mbak. Pengen ke air terjun di Karanganyar itu setelah baca postingan ini.

    BalasHapus
  4. Jumog nih udah hits banget keknya mba 😁 belom kesampen tapi kesana. Bismillah satu2 bisa dikunjungi yuk buat healing hihigi

    BalasHapus
  5. Wa ini recommended semua. Bisa dicobain dr yg terdekat dlu di Boyolali dan Karanganyar ya. Lumayan bisa healing tipis tipis

    BalasHapus
  6. Emang bagus sih tempatnya. Belum banyak dikenal orang pula ya. Nggak heran sih jadi hidden gems. Pas banget buat healing emang.

    BalasHapus
  7. Sekarang banyak banget hidden gems di berbagai tempat ya? Ditempatku juga gitu, banyak turis

    BalasHapus
  8. Sekarang banyak banget hidden gems yang bisa dijadiin tempat buat refreshing ya? Aku juga baru tahu di tempatku ada tempat-tempat tersembunyi tapi keren abis

    BalasHapus
  9. Lokasinya tidak jauh dari rumah tapi asyik untuk menyegarkan pikiran dan tubuh ya aku tertarik pengen ke air terjunnya deh kemarin ke Solo tapi hanya eksplorasi kotanya saja nggak sampai ke pelosok...

    BalasHapus

Posting Komentar